Sunday, August 30, 2009

BH, Buku Dan Laskar Penulis Pakis




Photobucket

Virus Obama. Impian menjadi semakin mendekati kenyataan bila dituliskan. Itulah yang disampaikan oleh Bambang Haryanto ketika menjadi pengompor semangat dalam acara peluncuran buku Kepada Yth. Ibu Negara di Istana Merdeka : 151 Suara Hati dari Anak Puncak Brengos Pacitan, 14 Agustus 2009.


Bertempat di halaman Perpustakan Karang Taruna Satria Bakti, Pakis Baru, pendiri komunitas penulis surat pembaca Epistoholik Indonesia itu menggelorakan hadirin, pelajar dan guru mereka, untuk bersama menyerukan slogan terkenalnya Barack Obama :

Yes, we can !
Yes, we can !
Yes, we can !

Anak-anak penulis surat itu dari desa (foto) di punggung gunung Brengos itu, dimotivasi untuk berkeyakinan bahwa mereka mampu meraih cita-cita mereka setinggi mungkin. “Semakin tinggi cita-cita adik-adik, semakin mudah cita-cita itu akan bisa kalian raih,” kata BH.

BH diundang Diana AV Sasa dari Lembaga Riset dan Penerbitan Indonesia Buku (iboekoe). Diana sebagai penyunting buku kumpulan surat tersebut berasal dari Pakis Baru, tetapi pernah bersekolah SD dan SMP di Wonogiri, kota yang membentuk dirinya menjadi pencinta buku dan juga penulis buku.

bambang haryanto, pakis baru, pacitan, 14 agustus 2009

Bambang Haryanto dan Epistoholik Indonesia-nya “ditemukan” Diana AV Sasa baru-baru saja ini melalui Internet. Tetapi setelah ketemu, ternyata tempat kos Diana itu hanya dibatasi jalan dari rumah BH. Bahkan, keduanya memiliki alma mater yang sama : SDN Wonogiri 3 dan SMP negeri 1 Wonogiri. Ajaib. Kecintaan kepada buku, bisa mempersatukannya.

Informasi terkait :

  • Bambang Haryanto: Membaca dan Menulis Seperti Donor Darah
  • Being Digital Sampai Surat Cinta Berabjad Rusia
  • Inilah 5 Buku Favorit Presiden Epistoholik Indonesia
  • Kaum Epistoholik Punya 5 Blog Tongkrongan
  • Virus Obama Menyebar di Puncak Brengos
  • Surat dari Presiden Rakyat Epistoholik


  • trah

    No comments: